"Kami memiliki struktur yang sama dengan Red Bull di Formula 1," kata Pierer seperti dikutip GridOto.com dari Speedweek.com.
"Jadi tim junior akan memiliki warna biru muda seperti Toro Rosso," tambahnya.
Stefan Pierer juga mengatakan di Moto2, Tech3 juga akan mendapatkan warna yang sama dengan di MotoGP.
Tapi Stefan Pierer mengatakan jika misalnya hal ini tidak terjadi, Tech3 akan mendapatkan warna serupa dengan tim pabrikan, yakni oranye.
(BACA JUGA: Gimana Nih, Valentino Rossi Nyontek Desain Tangki Jorge Lorenzo pada Tes MotoGP di Barcelona)
Secara implisit, CEO KTM menyatakan pilihan warna yang akan didapatkan oleh Tech3 masih belum diputuskan.
Tapi sudah terlihat ada dua pilihan yang mungkin terjadi di Tech3 KTM: Oranye KTM atau Biru Toro Rosso.
Sobot, kamu lebih suka yang mana nih?