Salah satu pelaku, Risky tertangkap lantaran dia terjatuh dari motor.
(BACA JUGA: CEO Ducati Sampai Geram Akan Tingkah Marc Marquez di MotoGP Italia)
Sementara AG lari dari lokasi kejadian.
“Dari pemeriksaan, keduanya diketahui sering terlibat aksi begal di kawasan Pemulutan Ogan Ilir. Sekarang masih dikembangkan. Untuk sementara, dikenakan pidana atas kepemilikan senjata tajam dan narkoba,” kata Suryawan saat dikonfirmasi, Senin (4/6/2018).
Dari pemeriksaan, Risky telah ditetapkan sebagai tersangka.
Sedangkan Kapolsek Suryawan hanya mengalami luka ringan, meskipun ponsel dan jam tangannya rusak.
“Sudah risiko pekerjaan. Saya juga hanya luka ringan,” tutur dia.
Simak video detik-detik kejadiannya di bawah ini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kapolsek Terpental Ditabrak Pengendara Motor Saat Razia, Ini Kronologinya".