Di bagian samping, Range Rover Sport terbaru mengusung diameter pelek dan desain kisi-kisi udara di fender yang lebih besar, masih sejalan dengan tema yang lebih agresif.
Melihat ke bagian buritan, perubahan dari facelift Range Rover Sport juga cukup banyak terlihat.
Desain bumper baru dengan exhaust outlet trapesium, spoiler di atas yang lebih agresif, dan cluster lampu belakang yang baru.
Dengan pembaharuan pada dua model Range Rover ini, bahasa desain yang ingin diusung untuk arsitektur semua model Range Rover kini semakin terlihat.
Namun, bagi orang awam mungkin semakin sulit untuk membedakan tiap model Range Rover yang semakin serupa.
Silahkan klik video di bawah ini mengenai impresi berkendara pertama kami pada Wuling Cortez 1.5 C: