Bahkan tak hanya rangka, bagia kaki-kaki juga ikut dikelir dengan warna merah yang sangat mentereng.
Untuk rangkanya sendiri hanya mengalami ubahan pada ujung rangka belakang untuk dibuat lebih ringkas.
Sedangkan komponen lain seperti box filter karburator sudah dilepas dan aki ikut ngumpet untuk memberikan tampilan resik di tengah.
Bodinya sendiri kini hanya meninggalkan tangki asli bawaan Kawasaki Boxer 150 yang memiliki bentuk membulat.
Sesuai dengan desain dari lukisan, tangki tersbeut dilabur dengan warna putih gading yang berpadu apik dengan keseluruhan warna rangka.
(Baca juga: Gokil! Trail Honda Ini Jadi Merah Semua dari Bodi Sampai Mesinnya)
Kemudian dipermanis dengan jok berwarna coklat yang dibuat cukup tipis dan memiliki pola jahitan ala motor klasik.
Tak ketinggaln, di bagian tangki juga ikut disematkan sebuah upholstery yang makin membuat tampangnya makin retro.
Modifikasi lain juga tampak di bagian belakang dengan pemasangan sebuah shock berukuran cukup jenjang.