BMW R NineT Urban G/S Tambah Macho Pakai Baju Bergaya Enduro

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 30 Maret 2018 | 13:00 WIB

BMW R NineT Urban G/S custom hasil garapan Unique Custom Cycles (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Sukses dengan penjualan R NineT, BMW kembali meluncurkan versi terbaru dari model tersebut.

Salah satunya adalah BMW R NineT Urban G/S, sebuah motor perkotaan bergaya layaknya motor enduro.

Namun yang nampang di artikel ini bukan lah bentuk asli R NineT Urban G/S, melainkan sudah di-custom oleh Unique Custom Cycles (UCC).

Builder asal swedia tersebut berkolaborasi dengan BMW Motorrad Swedia untuk ikut di ajang Swedish Motorcycle Expo.

(Baca juga: Dandanan BMW R1200GS Ala Tim Balap Reli Amatiran)

Jenny Jurnelius (via Bike Exif)
BMW R NineT Urban G/S custom hasil garapan Unique Custom Cycles

Inspirasi yang diambil berasal dari BMW HP2 Enduro, sebuah motor enduro yang menggunakan basis salah satu superbike lansiran BMW.

Untuk memberi tampilan lebih sporty di bagian belakang, UCC mengganti joknya dengan milik R NIneT versi Scrambler.

Kemudian subframe R NineT yang mudah dilepas pasang digantikan dengan hasil custom yang memiliki bentuk lebih ringkas.

Jenny Jurnelius (via Bike Exif)
BMW R NineT Urban G/S custom hasil garapan Unique Custom Cycles

(Baca juga: Begini Tampang BMW R NineT Kalau Kemasukan Roh Motor Balap Legendaris)

Hal tersebut kemudian diikuti dengan melepas air box yang ada di bawah jok, sehingga membuat tampilan belakang makin resik.