(BACA JUGA: Dipstick Oli Mesin Bengkok Atau Patah, Ini Tips Belinya)
Ingat memasang baut jangan terlalu kencang karena malah bisa membuat ulir baut slek atau dol.
"Kalau terlalu kencang paking bisa patah dan membuat oli mesin merembes keluar," lanjut Eka.
6. Turunkan mobil lalu buka tutup oli dan tuangkan oli mesin yang baru dan sesuai spesifikasi mesin dan kapasitas oli di mesin (umumnya sekitar 4 liter).
7. Kemudian cek volume oli dengan dipstick, idealnya oli berada di antara batas minimum dan maksimum pada dipstick.
8. Jika volume oli sudah tepat, tutup kembali lubang pengisian oli dengan oli cap dan selesai.
Demikian artikel Ini Langkah-Langkah Mengganti Oli Mesin Mobil dalam Tematis Oli Mesin Dan Transmisi dari GridOto.com.