Tes Lengkap Toyota Hilux Yang Kini Pakai Mesin Fortuner

Trybowo Laksono - Kamis, 8 Maret 2018 | 16:42 WIB

Toyota Hilux 2.4L (Trybowo Laksono - )

Rute Tol bisa lebih efisien, karena saat mobil melaju pada kecepatan 100 km/jam putaran mesin hanya ada di rentang 1.800 rpm, lebih rendah 100 rpm dari mesin lama.

Rianto Prasetyo
Toyota Hilux 2.4L kini dilengkapi mode berkendara
Selain mesin baru, Hilux kini juga dilengkapi mode berkendara, mirip seperti Fortuner dan Innova ada Eco Mode, Normal dan Power Mode.

Power Mode membuat respons mesin makin responsif sehingga pengemudi bisa merasakan sensasi berkendara yang lebih mengasyikan.

Lalu kalau bicara fitur, bisa dibilang Hilux memang tidak sebanyak Chevrolet Colorado ataupun Nissan Navara.

Pada Hilux tipe V sudah dilengkapi Hill Start Assist, Dual SRS Airbags serta side airbags dan ada juga differential locker pada roda belakang.

(BACA JUGA: Baru, Toyota Astra Motor Segarkan Hilux. Ini Yang Berubah)

Fitur differential locker ini berguna ketika melaju di medan off-road yang membuat gerak roda belakang kanan dan kiri bergerak serentak sehingga roda tidak kehilangan traksi.

Tapi meski fitur tidak terlalu banyak, Toyota memang tangguh soal durabilitas penggunaan jangka panjang terutama di sistem kaki-kaki.

Rianto Prasetyo
Kap mesin Toyota Hilux 2.4 L tak lagi pakai Air Scoop
Secara desain, sebenarnya tidak ada ubahan yang berarti.

Karena mesin 2GD FTV menggunakan intercooler yang berada di balik bumper, jadi pada bagian kap mesin tidak perlu lagi menggunakan air scoop.