Jika kondisi ini tidak dapat dihindari, parkir kendaraan di ruang terbuka dan pastikan bahwa asap gas buang tidak masuk ke dalam interior kendaraan.
(BACA JUGA: Cara Mengecek Dan Memperbaiki ECU Mobil Yang Rusak)
5. Knalpot (exhaust pipe) alias saluran gas buang perlu diperiksa secara berkala.
Periksa bila terdapat lubang atau retak yang disebabkan oleh karat atau kerusakan pada sambungan pipa gas buang.
Soalnya, kebocoran di bagian ini bisa menyebabkan asap gas buang masuk ke dalam kabin.
Kebocoran gas buang bisa juga dideteksi dari suara gas buang yang tidak normal atau lebih keras.