Sebenarnya, desain interior Honda Jazz RS tak jauh berbeda dengan sebelum facelift.
Hanya saja, tempilan head unit kini telah berbentuk floating sehingga ukurannya semakin besar yaitu 8 inci serta panel AC yang sudah berbentuk digital.
Sementara Mazda2 duduk di posisi kedua dengan aura sporti mendekati elegan.
Desain eksterior Mazda2 memang mirip dengan Mazda lainnya yang mengusung tema desain KODO: Soul of Motion.
Tarikan garis bodi Mazda2 terlihat tidak berlebihan tapi tetap dinamis.
Sementara di bagian interior, Mazda2 mirip dengan mobil-mobil Eropa yang terkesan elegan.
Terdapat pula layar MZD Connect berukuran 7 inci yang tak menyatu dengan dasbor.
Keberadaan layar ini mirip dengan desain dasbor mobil-mobil BMW atau Mercedes-Benz.