Walaupun cukup disayangkan, kini fairing cantik khas Dominator sudah dilepas paksa termasuk semua bodi plastiknya.
Digantikan oleh tangki bergaya lawas dan sebuah side cover minimalis.
Sedangkan di depan berganti dengan lampu bulat yg duduk pada sebuah pelat.
Rombakan ini juga diikuti dengan rekayasa ulang di bagian rangka belakang.
Hal ini dilakukan untuk mengejar tampilan yang lebih ringkas serta memperkuat aura retro.
(Baca juga: Video Berisiknya Suara Motor Custom 2-Tak Dikasih Silencer Ala 4-Tak)
Untuk kaki-kaki masih mempertahankan bawaan asli Honda Dominator yang tak kalah kekar dengan lansiran masa kini.
Hanya saja sudah dikawinkan dengan sistem pengereman anyar guna mengimbangi performa mesin hasil rebuilt.