Peranti ini paling sering diaplikasi karena kemudahan dalam melakukan settingan.
Dan yang lebih enaknya lagi, piggyback Power Commander V ini compatible dengan dynamometer yang digunakan karena berasal dari satu merk.
Quickshifter Module
Agar perpindahan gigi makin cepat, maka digunakanlah quickshifter module yang juga keluaran Dynojet.
Cara kerja piranti yang digunakan di MotoGP ini, yaitu dengan memutus arus listrik sementara pada koil saat terjadi perpindahan gigi.
Dengan begitu tenaga yang tersalur pada girboks terbebas sementara.
Sehingga, memungkinkan perpindahan gigi dilakukan tanpa menekan tuas kopling dan menurunkan putaran gas.
Pengereman
Tenaga besar tentunya tidak afdol jika peranti pengereman dibiarkan standar.
Makanya, kaliper rem depan diganti menggunakan Brembo RC 4, sedangkan untuk master remnya mengadopsi Brembo RCS 19.
Slang rem juga turut diganti pakai keluaran Hell.