"Di depan Kantor Pos Cinere, mobil kiri korban, kempes. Sehingga korban berhenti. Sementara sopirnya mengganti ban mobil yang kempes, korban makan batagor tak jauh dari mobilnya," kata Iskandar kepada Warta Kota, Selasa (16/1/2018).
Saat itu kata Iskandar, tas berisi uang Rp 70 juta dan surat berharga diletakkan di bangku depan mobil.
"Korban dan sopirnya tidak mengunci pintu mobil. Tiba-tiba datang 2 orang yang berboncengan mengendarai sepeda motor dan langsung membuka pintu depan kanan mobil yang tidak dikunci. Mereka mengambil tas berisi uang Rp 70 Juta dan surat berharga milik korban, dari dalam mobil," kata Iskandar.
(BACA JUGA: Cegah Aki Tekor, Beli Nih Voltmeter Digital di Otobursa.com)
"Korban dan sopirnya masih kami mintai keterangan," kata Iskandar.
Menurutnya diduga kuat korban sudah diikuti pelaku sejak dari Bank Mandiri.
"Dari pemeriksan ban mobil korban yang kempes diketahui, diduga kuat hal itu sengaja perbuatan pelaku dengan menusukkan paku ke ban mobil. Artinya pelaku sudah mengikuti korban sejak dari bank dan sudah mengincarnya," kata Iskandar.
Artikel ini telah tayang di Warta Kota dengan judul: VIDEO: Mobil Bos Proyek yang Dikempesi dan Uang Rp 70 Juta Digasak Penjahat