Cafe Racer Nyentrik Berbahan Honda CBX250

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 16 Januari 2018 | 14:48 WIB

Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom (Adi Wira Bhre Anggono - )

Lucas Custom memesankan pelek khusus dari Performance Racing, pemasok komponen modifikasi motor besar dari Amerika Serikat.

Raul Origlia
Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom

Jadi sebetulnya pelek yang terpasang pada Honda CBX ini adalah sepasang pelek untuk motor Harley-Davidson.

Ah tapi pantas-pantas saja kok, walaupun harga peleknya lebih mahal daripada harga sebuah Honda CBX250. Hehehe…

Pada tampilan depan, kita akan disuguhi sebuah headlamp bergaya unik yang terdapat tiga buah lampu LED di dalamnya.

Raul Origlia
Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom

Headlamp ini terbuat dari sepatbor depan  Honda Dax tahun 1981 dan diberi visor yang merupakan potongan dari kaca sebuah helm.

Duh, apa enggak sayang tuh, padahal Honda Dax kan termasuk motor langka…

Tampilan minimalis juga enggak ketinggalan diberikan pada buritannya yang sekaligus menjadi lubang keluaran knalpot.

Raul Origlia
Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom

Dan mungkin kamu akan penasaran dengan sebuah kotak di sebelah kiri mesin yang memiliki heatsink.

Ternyata itu adalah tempat untuk ngumpetin komponen kelistrikan serta aki lho… Duh ada-ada aja ya.

(Baca juga: Wujud Honda Rebel 300 Kalau Dirombak Jadi Cafe Racer)

Raul Origlia
Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom

Untuk melabur bentuk cafe racer yang nyentrik ini, Lucas memilih warna silver dan stripping khas livery Martini Racing.

Tak lupa, sebuah emblem mahkota milik Lucas Custom ikut nangkring disebelah tangki.

Ngomong-ngomong keren juga nih kaki-kakinya, mau dikasih nilai berapa Sob?

Raul Origlia
Honda CBX250 custom cafe racer dari Lucas Custom