Kenapa Yamaha Tetap Pilih SOHC Untuk All New R15-Nya?

Dida Argadea - Rabu, 10 Januari 2018 | 17:41 WIB

Pengetesan Yamaha All New R15 di Sirkuit Sentul (Dida Argadea - )

GridOto.com - Sport fairing Yamaha All New R15 bisa dibilang menjadi yang paling beda diantara lawan-lawannya.

Bagaimana tidak, saat Honda dan Suzuki membekali sport fairing mereka dengan mesin DOHC, Yamaha setia menggunakan SOHC seperti yang ada pada V-ixion series.

DOHC sendiri secara teknis bisa dibilang akan lebih baik dalam segi penyaluran power dibanding SOHC.

Lalu kenapa ya Yamaha enggak bikin DOHC buat All New R15?

(BACA JUGA: Bingung Milih Mesin SOHC Atau DOHC? Kenali Dulu Apa Bedanya)

Yamaha/ Honda
Yamaha All New R15 dibekali mesin SOHC, sedangakan Honda CBR150R mengusung DOHC pada mesinnya

Dyonisius Beti, selaku Executive Vice President YIMM (PT Yamaha Indonesia Manufacturing Motor), menjelaskan bahwa SOHC dengan konfigurasi over stroke yang nendang di putaran bawah lebih cocok untuk Indonesia.

"Mesin DOHC itu lebih bagus di putaran mesin tinggi," ujarnya seperti dikutip dari otomotifnet.gridoto.com.

Dan jika melihat kondisi lalu lintas dan jalan raya di Indonesia, kami rasa kombinasi SOHC dan VVA menjadi pilihan yang paling cocok. Total balance," lanjutnya.

Putaran atas yang menjadi keunggulan mesin DOHC, rupanya juga bukannya tidak diperhitungkan oleh Yamaha.

(BACA JUGA: Mana Coba Yang Jadi Raja Sport Fairing 150cc Di 2017? Ini Jawabannya)

VVA (Variable Valve Action), adalah jalan yang ditempuh oleh Yamaha agar mesin SOHC All New R15 bisa beradu dengan lawan-lawannya.

Otomotifnet.gridoto.com
Cara kerja VVA Yamaha