- Honda CB350 dari Steel Bent Customs
Motor bermesin empat silinder ini cukup nyentrik dengan empat pipa knalpotnya yang ditumpuk dan laburan warna hijau mentereng.
Melihat Honda satu ini juga pasti bikin kamu penasaran dengan letak untuk menyembunyikan komponen kelistrikannya.
(Baca selengkapnya: Enggak Asal Pamer Mesin Empat Silinder, Tampilan Clean Banget!)
- Kawasaki W650 dari Urban Mechanics
Aliran brat style memang terkenal dengan tampilan yang minimalis dan simpel, namun bagaimana jika dikolaborasi dengan warna pastel yang manis?
Motor ini akan memberimu impresi bahwa motor clean look enggak melulu harus ngumpetin kabel-kable dan komponen kelistrikan lainnya.
(Baca selengkapnya: Kawasaki W650 Custom Brat Style, Simpel dan Clean Banget Sob!)
- Yamaha XS650 dari Baresteel Design
Motor yang terlihat sangat futuristis ini tampil dengan lekuk bodi yang sangat seksi sertai detail yang sangat baik
Dan siapa sangka kalau ternyata bodi beserta detail beraksen kuningan ini dibuat secara manual oleh builder-nya yang merupakan seorang pengrajin logam.