Stiker Komplain di Toyota Fortuner Hanya Melekat di Bagian Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 4 Desember 2017 | 13:48 WIB

Bagian Belakang Toyota Fortuner Yang Berisi Kata-Kata Protes (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Sebuah mobil Toyota Fortuner VRZ berwarna silver metalik dengan pelat nomor B 1411 TJM ditempel stiker yang berisi kata-kata komplain.

Stiker tersebut hanya di tempelkan pada bagian belakang mobil, tidak pada bagian lainnya.

Laporan GridOto dari parking lot 17 SCBD, Jaksel, bagian samping terlihat Toyota Fortuner masih mulus tanpa stiker. 

Taufik JF
Bagian Samping Toyota Fortuner VRZ bewarna Silver Metalic

Begitu juga di bagian depan, mulus tanpa stiker. 

(BACA JUGA : Pemilik Toyota Fortuner Berstiker Protes Frustasi Sama Bengkel?)

Taufik JF
Bagian Depan Toyota Fortuner VRZ

Diberitakan sebelumnya, viral foto sebuah Toyota Fortuner dengan stiker berisi keluhan. 

Dari kata-kata yang tertera, ada masalah pada rem yang belum direspon dan ditemukan solusinya oleh PT Toyota Astra Motor (TAM).

Sementara itu, TAM mengaku langsung bergerak menyelidiki peristiwa Toyota Fortuner yang berisi tulisan komplain.

Rouli Sijabat, Public Relations Manager TAM mengungkapkan langkah-langkah yang mereka lakukan. 

"Sebetulnya kami ada monitoring, ini ada apa," ujarnya kepada GridOto (4/12). 

"Kita lihat penyebaran viral foto tersebut, isu tersebut harus diterima."

"Lalu kita mengecek kebenarannya, ini meme atau bukan."

"Apakah benar konsumen, apa nggak. Kami cek dan re-check di internal, kenapa ada konsumen bisa melakukan itu."

Menurutnya, ada tim yang bergerak paralel untuk mendalami peristiwa ini.