Juri Balap Asia: Pembalap yang Nyenggol Duluan Harus Dihukum Lebih Berat, Bukan yang Lempar Karung!

Ditta Aditya Pratama - Selasa, 14 November 2017 | 14:22 WIB

Usai dilempar karung, pembalap pemakai rompi polisi ini malah kabur (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Kasus pembalap lempar karung di Bondowoso sepertinya masih panjang nih Bro!

Sebelumnya diberitakan GridOto.com, Ikatan Motor Indonesia (IMI) akan segera memberi sanksi kepada kedua pembalap tersebut.

"Sudah ditelusuri, kedua pembalap bernama Hasan yang menyenggol dan Dimas yang membawa karung. Keduanya warga Bondowoso dan bakal kita panggil keduanya," geram Bambang Haribowo selaku Ketua Pengprov IMI Jatim.

Medya Saputra, Kabid Balap Motor IMI Pusat melihat video kejadian pembalap yang melempar karung ke pembalap lain saat balapan berlangsung pun angkat bicara.

"Ada dua kejadian. Tapi intinya saya sarankan supaya IMI Jawa Timur menghukum seberat-beratnya. Terutama pembalap yang melempar karung," ujar Medya Saputra kepada MOTOR Plus Online yang dikutip oleh GridOto.com.

(BACA JUGA: Pembalap Yang Lempar Karung di Bondowoso Bakal Dihukum Seumur Hidup? Yang Nyenggol Gimana?)

Namun berbeda dengan Eddy Horison, salah seorang yang sering dipercaya untuk jadi Juri Balapan Motor Asia menilai kasus road race Bondowoso sangat serius.

Dikutip dari motorplus.gridoto.com, Eddy yang tinggal Pekanbaru Riau ini sudah melihat berkali-kali video pembalap yang lempar karung di road race Bondowoso.