Johann Zarco Mengantar Tim Yamaha Tech3 Raih Tiga Gelar di MotoGP 2017, Apa Saja?

Fendi - Sabtu, 4 November 2017 | 11:49 WIB

Finish di podiun ketiga MotoGP Malaysia, Johann Zarco mengantar tim Yamaha Tech3 menempati posisi teratas tim independen 2017 (Fendi - )

“Kesuksesan terakhir adalah di kejuaraan tim, yang penting bagi sponsor kami dan kami,” jelas Poncharal.

“Terlepas dari apa yang terjadi di Valencia (putaran terakhir), kami akan finis ke-4 di belakang tiga tim pabrikan,” ujarnya.

“Namun sebagai tim independen teratas di kejuaraan,” tegas pria asal Perancis ini.

“Ini adalah prestasi menakjubkan lainnya dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada kedua pembalap dan semua staf kami,” imbuhnya.

“Kami memiliki tiga mahkota,” bilang Poncharal mengenai tim yang didirikannya pada 1990 dan berkompetisi di kelas utama (GP500) pada tahun 2001.

Tim Monster Yamaha Tech3 kini mengoleksi 238 point di klasemen kejuaraan tim, di bawah Repsol Honda, Movistar Yamaha dan Ducati.

Point itu tidak akan dikejar oleh tim Octo Pramac Ducati di peringkat lima yang tertinggal 53 point.