GridOto.com—Charge smartphone di mobil tanpa kabel, emang bisa?
Hal ini sangat mungkin dilakukan dengan adanya fitur wireless charging.
Nah, beberapa mobil premium telah memiliki teknologi pengisian daya tanpa kabel.
“Untuk beberapa mobil Toyota sudah mengadopsi wireless charging, yakni Toyota Alphard, Vellfire, dan Toyota Camry,” ujar Iwan General Repair Service Manager Toyota Astra Motor.
(BACA JUGA: Potensi Bahaya Charge Handphone Di Mobil, Awas Bisa Meledak!)
Pertama kali yang mengadopsi wireless charging adalah Toyota Alphard 2.5 G dan varian di atasnya.
“Dengan fitur wireless charging sang pemilik bisa mengisi baterai smartphone tanpa kabel,” tutur Iwan.
Caranya pun mudah Anda tinggal letakkan smartphone di atas dock yang tersedia.
“Letakkan smartphone di atas dock, otomatis proses pengisian baterai akan terjadi,” jelas Iwan.
Seperti apa cara kerjanya?