Kalau sobat ingin yang cepat-cepat, sobat bisa memilih pengecasan DC yang tersedia di stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).
Pengecasan DC memiliki karakter yang lebih langsung dan lebih cepat karena konversi daya terjadi di stasiun pengisian.
Baca Juga: Ban Ioniq Kempis? Begini Caranya Menggunakan Tire Mobility Kit
Arus DC tersebut tidak lagi melalui on-board-charger tetapi langsung ke battery management system sehingga pengecasan bisa lebih cepat.
Misalnya lagi kalau Hyundai Ioniq Electric dicas melalui fast charging 50 kW DC, baterainya akan terisi hingga 80% dalam waktu 57 menit saja sob.