Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CRF250 Rally Ini Maskot Komunitas Badak Kulon Supermoto

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 11 Oktober 2017 | 15:49 WIB
Honda CRF250 Rally Bergaya Supermoto
Indra Kurniawan
Honda CRF250 Rally Bergaya Supermoto

GridOto.com - Kabayan pemilik Honda CRF250 Rally rasanya kurang afdol jika tidak memodifikasi motornya bergaya supermoto.

"Biar lebih percaya diri ketika merebah di aspal, jadi modifikasi supermoto obatnya," bilang Kabayan kepada GridOto.com.

CRF250 Rally dengan modifikasi supermoto ini dijadikan maskot oleh Kabayan yang juga pendiri komunitas Badak Kulon Supermoto.

"Sebagai pendiri Badak Kulon Supermoto, motor ini saya jadikan maskot Badak Kulon Supermoto," lanjut pria 35 tahun ini.

CAOS Custom Bike jadi rujukan workshop untuk memenuhi hasrat Kabayan agar motor bergenre touring tersebut jadi supermoto.

Khas supermoto kental dengan penggunaan pelek 17 inci.

"Pelek depan dengan 32 lubang jari-jari dan 36 lubang jari-jari untuk belakang," terang Leri Rahmat Rizki, punggawa CAOS Custom Bike.

Menariknya bagian bokong dibuat lebih seksi dengan double silincer lansiran Norifumi Racing.

Knalpot orderan khusus ini juga diberi grafir logo Badak Kulon Supermoto.

Data Modifikasi

Ban depan : Pirelli 120/70-17
Ban belakang : Pirelli 160/60-17
Pelek : TK
Setang : Protaper
Riser : Zeta
Knalpot : Norifumi double muffler
Selang rem : Hel
Gir belakangg : Riz
Handguard : Zeta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Subaru Launching 2 Mobil Edisi Terbatas di GJAW 2024, Segini Harganya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa