Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Detail Modifikasi Eksterior Honda Civic FD2

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 11 Oktober 2017 | 12:02 WIB
Honda Civic FD2 Stance Bergaya Sporti
Aditya Pradifta
Honda Civic FD2 Stance Bergaya Sporti

GridOto.com - Tampilan apik Honda Civic FD2 kepunyaan Dicky ini terlihat menonjol di eksterior.

“Kalau konsep sih masih di stance cuma sudah mulai mengarah ke sporti.” ujar Dicky kepada GridOto saat ditemui di The Elite 2017.

Garis-garis bodi yang diakui Dicky sebelumnya mengadopsi lekuk wide body natural, namun kini diubah dengan memberi potongan-potongan di fender depan demi mengejar racing style.

Bahkan penambahan body kit kustom diadopsi langsung dari Honda Civic type R.

Sebut saja sisipan front splitter, front lips, side splitter serta difuser yang terbuat dari karbon.

Honda Civic FD 2 Bergaya Stance Yang Sporti
Aditya Pradifta
Honda Civic FD 2 Bergaya Stance Yang Sporti
Ada juga gril full kustom berbahan karbon dan engine hood karbon buatan Mugen yang di cat dengan warna serupa bodi, Yas Marina Blue.

Masuk ke bagian belakang, Dicky yang tak mau setengah-setengah dengan menambahkan duck tail di atas bagasinya.

Selain itu, Dicky juga memainkan kaki-kaki agar lebih menunjang gaya sporti yang diharapkannya.

Kaki-kaki ditopang pelek Genesis ukuran 18 inchi dengan spesifikasi 10,5 inci di bagian depan dan 12 inci di bagian belakang, offset depan -10 sedangkan belakang -20.

Pelek tersebut dibungkus ban Landsail dengan ukuran depan 225/40/18 dan belakang 235/40/18.

Ditambah lagi dengan air suspension yang dipasang 4 titik, dan voila! Hasil yang sedap sekali dipandang mata.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Banyak yang Enggak Sadar, Ini Penyebab Utama Komstir Motor Cepat Oblak

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa