Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebastian Vettel Mendapat Teguran di Balap F1 Jepang, Karena Apa Ya?

Fendi - Minggu, 8 Oktober 2017 | 15:35 WIB
Sebeastian Vettel saat parade pembalap di sirkuit Suzuka menjelang dimulainya balapan F1 Jepang
@suzuka_event Twitter
Sebeastian Vettel saat parade pembalap di sirkuit Suzuka menjelang dimulainya balapan F1 Jepang


GridOto.com – Pembalap Ferrari Sebastian Vettel mendapat teguran di balapan GP F1 Jepang hari Minggu (8/10/2017).

Juara dunia empat kali dari tim Ferrari ini tidak dapat menyelesaikan lomba karena mobilnya bermasalah di lap kelima.

Setelah balapan selama 53 berakhir, ada kabar kalau Sebastian Vettel mendapat teguran.

Pembalap Jerman berusia 30 tahun ini ditegur karena ia tidak hadir di grid start ketika lagu kebangsaan Jepang dinyanyikan.

Sebelum balapan dimulai, dibuka dengan dikumandangkannya lagu kebangsaan negara yang menjadi tuan rumah penyelenggara.

Pembalap wajib hadir di trek saat ada lagu kebangsaan ini dinyanyikan, biasanya oleh artis atau tokoh lokal.

Nah, Sebastian Vettel tidak hadir ketika lagu kebangsaan Jepang “Kimigayo” dinyanyikan di sirkuit Suzuka tadi.

Bisa jadi, momen itu bukan menjadi perhatian besarnya.

Pasalnya, keandalan mobilnya masih diragukan untuk balapan.

Terbukti, Vettel tidak dapat menyelesaikan balapannya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa