Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Kustom Produksi Massal, Coba Lihat Presisi Pengerjaannya

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 6 Oktober 2017 | 07:00 WIB
Triumph Bonneville Bobber kustom oleh VIBA, lansiran pipeburn.com
Andrew from Pipe Burn
Triumph Bonneville Bobber kustom oleh VIBA, lansiran pipeburn.com

GridOto.com - Triumph Bonneville Bobber baru saja dirilis tahun ini.

Namun VIBA Motor yang tak lain design house bagi motor-motor Perancis sudah membangun gaya future-classic motor ini versi mereka.

Sedikit berbeda dengan motorcycle shop yang lain, mereka menggunakan high-tech milling machine terkini, 3D printers dan konstruksi komposit terbaru.

Motor berjuluk “Qora” ini semua desain awalnya menggunakan komputer berteknologi tinggi. 

Bisa dibilang ini adalah salah satu motor kustom dengan tingkat presisi paling tinggi.

Hasilnya, Bonneville Bobber ini disulap menjadi sebuah mahakarya bergaya klasik yang sepertinya cocok bila disandingkan dengan Bugatti Type 57 SC Gangloff Atalante Coupe.

Foto Triumph Bonneville Bobber kustom oleh VIBA disandingkan dengan Bugatti Type 57 SC Gangloff Atalante Coupe yang lansiran pipeburn.com
Pipe Burn
Foto Triumph Bonneville Bobber kustom oleh VIBA disandingkan dengan Bugatti Type 57 SC Gangloff Atalante Coupe yang lansiran pipeburn.com

“Motor dari Roger Tallon, yang bernama Derny Taon, adalah inspirasi untuk motor ini. Perpaduan antara kualitas motor dan desain produk bisa menjadi sebuah solusi cerdas, mengarahkan VIBA untuk mendesain sebuah motor yang mempertemukan inovasi dengan high-end finish,” ujar Yann Bakonyi dari VIBA Motor seperti yang dilansir pipeburn.com.

(Baca Juga: Bodyworknya Bikin Ngiler, Kira-kira Gimana Cara Bikinnya?)

Roger Tallon sendiri adalah seorang industrial designer kenamaan dari Perancis yang mendesain Derny Taon, sebuah motor produksi massal dari perusahaan otomotif di Perancis bernama Derny.

Semua bodywork yang menempel di Qora adalah part hasil teknologi masa kinimulai dari headlamp, tanki, bahkan velg-nya pun juga hasil desain tiga dimensi via komputer.

Menurut kami ini sih lebih cocok jadi motor Batman, menurut lo gimana Sob?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa