GridOto.com - Popularitas Mesin 2 tak, saat ini memang mulai meredup.
Isu emisi dan borosnya konsumsi bahan bakar, membuat mesin dua langkah ini semakin ditinggalkan.
Tapi dibalik itu, mesin 2 tak tetap punya keunggulan.
Karena rantai produksi tenaga lebih cepat, mesin 2 tak jauh lebih responsif dibanding mesin 4 tak.
(BACA JUGA: Kawasaki Ninja R Denis Kancil, Kencang dan Keren ya!)
Seperti mesinnya, sang penemu mesin 2 tak juga makin terlupakan.
Tahukah kamu siapa penemunya?
Ternyata penemu mesin 2 tak adalah Sir Dugald Clerk.
Pria kelahiran Glasgow tahun 1854 ini, berhasil menemukan mesin yang punya sistem lebih sederhana dibanding mesin bakar Otto.
Pada tahun 1881, Sir Dugald Clerk menciptakan sekaligus mematenkan mesin 2 tak ciptaannya.
Pada awal kemunculannya, mesin 2 tak terbatas untuk penggunaan gergaji mesin dan mesin tempel perahu.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | http://www.the-vu.com |
KOMENTAR