Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Habis Lebaran Minat BYD M6, Cek Harga Barunya Per April 2025

Wisnu Andebar - Senin, 7 April 2025 | 13:30 WIB
Mobil listrik BYD M6 Superior
Rianto P/GridOto.com
Mobil listrik BYD M6 Superior

GridOto.com - Lagi cari mobil listrik yang punya kabin lega dan bawa banyak penumpang, BYD M6 bisa jadi opsi menarik.

Sebagai penantang di kelas Medium MPV, BYD M6 patut dipertimbangkan karena menawarkan banderol relatif terjangkau dengan fitur dan spesifikasi mumpuni.

Secara spesifikasi, rival Innova Zenix ini dibedakan berdasarkan tipe yang ditawarkan.

Sebut saja untuk tipe Standar output tenaga motor listriknya mampu menghasilkan 160 dk dan torsi 310 Nm.

Sedangkan tipe Superior dibekali motor listrik dengan tenaga lebih besar mencapai 201 dk dan torsi 310 Nm.

Motor listrik tersebut dipadukan dengan baterai berkapasitas 55,4 kWh untuk tipe Standar, dan 71,8 kWh buat tipe Superior.

Dengan baterai tersebut, tipe standar diklaim mampu menempuh jarak 420 km, sedangkan tipe Superior 530 km.

Soal fitur, semua tipe BYD M6 dibekali rem Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Parking Brake (EPB), Electronic Stability Control (ESC), Traction Control System (TCS), Electronic Brake-Force Distribution (EBD), dan Hill Hold Control.

Bagian belakang BYD M6
Naufal/GridOto.com
Bagian belakang BYD M6

Buat tipe Superior, ditambah fitur keselamatan aktif (ADAS) seperti Adaptive Cruise Control, Autonomous Emergency Brake (AEB), Predictive Collision Warning (PCW), Blind Spot Detection (BSD), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), dan Lane Departure Assist (LDA).

Editor : Dida Argadea
Sumber : byd.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa