GridOto.com - Dengan dana Rp 1 jutaan kini pemilik mobil sudah bisa mendapat aksesori dashcam.
Cocok buat mudik, Hikvision sebagai merek spesialis CCTV kini juga memboyong produk dashcam mobil di Indonesia.
Ada tiga tipe dashcam terbaru yang dihadirkan Hikvision.
Pertama Hikvision D1 Pro Dashcam dengan harga Rp 859.000 dan Rp 1.159.000 kit.

Baca Juga: Siapkan THR Lebaran, Dashcam Otoproject Dijual Dari Harga Segini
"Sudah dilengkapi dual camera resolusi 2K dan 1440p dengan ultra-wide view," beber Chelsea Susanto, Supervisor E-commerce Hikvision Dashcam Indonesia.
Kemudian ada tipe Hikvision C200S Dashcam dengan harga Rp 1.589.000 dan Rp 1.889.000 kit.
Melengkapi fitur yang ada di D1 Pro Dashcam ditambah adanya G-Sensor dan layar monitor 3 inci.
"Fitur G-Sensor mendeteksi benturan atau kejadian mendadak sehingga file rekaman bisa terkunci dan tersimpan otomatis untuk bukti tambahan," jelas Chelsea.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR