Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ramai Pamer Kode Rahasia Speedometer Honda Vario, Ternyata Ini Artinya

Isal - Kamis, 20 Maret 2025 | 12:00 WIB
tren pamer kode rahasia speedometer Honda Vario
Tiktok.com/fridmlddd
tren pamer kode rahasia speedometer Honda Vario

GridOto.com - Lagi ramai konten berisi pamer kode rahasia speedometer Honda Vario.

Pada video terlihat Speedometer Honda Vario 150 muncul kode 1 atau 2 sebelum hidup.

"Risiko motor bolak balik antar benua," ujar akun fridmlddd dalam video yang diunggah di sosial media.

Setelah ditelusuri, kode rahasia pada speedometer Vario 150 merujuk pada jarak tempuh motor.

Kode tersebut menunjukan sudah berapa kali speedometer balik atau reset ke nol kembali.

Kode 1 atau 2 menunjukan beberapa kali speedometer sudah balik atau reset ke nol Km.
Tiktok.com/@fridmlddd
Kode 1 atau 2 menunjukan beberapa kali speedometer sudah balik atau reset ke nol Km.

Baca Juga: Akhirnya Terjawab! Ini Fungsi Tombol Segitiga di Speedometer MAKA Cavalry

"Saat odometer digital sudah capaian maksimal atau mentok, biasanya akan muncul kode 1 atau kode 2," buka Chairul Anwar, Service Advisor AHASS Wahana Retail (Wari) Ciputat kepada Gridoto.

"Kode 1 berarti odometer sudah balik ke 0 sekali, kalau kode 2 berarti sudah dua kali, begitu seterusnya," tambahnya.

Hal senada juga dikatakan pemilik sekaligus mekanik bengkel spesialis reparasi speedometer digital, Ramet Speed.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa