GridOto.com - PT BYD Motor Indonesia resmi memperkenalkan mobil baru listrik BYD Sealion 7 di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 (13/2).
Melengkapi lini mobil listrik di Indonesia, BYD Sealion 7 hadir untuk meramaikan segmen yang saat ini dihuni oleh Hyundai IONIQ 5 dan AION Hyptec HT.
Sebagai kejutan terbaik, BYD langsung merilis harga mobil baru BYD Sealion 7 di ajang IIMS 2025.
Untuk BYD Sealion 7 Premium, BYD buka harga di Rp 629 juta. Sementara untuk varian Performance AWD, harganya mulai dari Rp 719 juta.
Nah sebelum IIMS 2025, kami berkesempatan untuk melihat langsung detail dari BYD Sealion 7 Premium.
/photo/2025/02/12/img_7429jpg-20250212103348.jpg)
Baca Juga: Sudah Pasti! BYD Siap Luncurkan Mobil Listrik yang Cocok Untuk Indonesia
Dari segi desain, BYD mengadopsi wajah Ocean-X yang masih selaras dengan bahasa desain Ocean Series BYD.
Bisa dibilang dari eksterior, Sealion 7 menyerupai Seal dengan sentuhan-sentuhan serta utilitas khas crossover SUV.
Masuk ke interior, Sealion 7 tetap menyuguhkan kesan mewah dan berkualitas seperti BYD Seal.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR