Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Termurah Subaru, Lebih Terjangkau dari Innova Zenix, Segini Cicilan Per Bulannya

Naufal Shafly - Rabu, 12 Februari 2025 | 23:00 WIB
Subaru Crosstrek masuk dalam kandidat Japan Car of the Year 2023.
Pradana/GridOto.com
Subaru Crosstrek masuk dalam kandidat Japan Car of the Year 2023.

GridOto.com - Subaru Crosstrek merupakan mobil paling laris dari jenama asal Jepang tersebut di pasar Tanah Air.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang 2024 Subaru Crosstrek laku sebanyak 168 unit.

Selain paling laris, Crosstrek juga menjadi model paling murah yang dijual Subaru di Indonesia.

"Subaru Crosstrek sekarang harganya Rp 579,5 juta on the road Jakarta," ucap salah satu tenaga penjual di dealer Subaru Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (11/2/2025).

Jika dilihat, angka tersebut lebih murah dari Toyota Kijang Innova Zenix tipe Q Hybrid yang dibanderol Rp 615,4 juta.

Secara spesifikasi, Crosstrek dibekali dengan mesin Boxer empat silinder berkapasitas 1.995 cc.

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 156 dk/6,000 rpm dan torsi puncak 196 Nm/4.000 rpm.

Tenaga dan torsi tersebut disalurkan ke seluruh roda (All Wheel Drive/AWD) menggunakan transmisi otomatis.

Subaru Crosstrek hanya dijual dalam satu varian di Indonesia, yakni 2.0i-S EyeSight.

Baca Juga: Empat Fitur Unik Subaru Crosstrek Hybrid, Dua Kayak Mobil Listrik

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa