GridOto.com - Mesin turbo memiliki komponen seperti keong yang memberi induksi udara tambahan ke ruang bakar mesin.
Keong turbo bisa meler karena adanya oli yang masuk ke bagian dalam.
Seharusnya hal tersebut tidak boleh terjadi karena bisa mengganggu kerja kompresor untuk mengatur induksi udara ke pasokan ruang bakar.
Darimana asal oli bisa masuk ke turbo?
"Turbo bisa meler karena ada rembes oli mesin, asalnya bisa dari PCV (Positive Crankcase Valve)," ungkap Andi Ope, Service Head bengkel spesialis TJM Autoworks, Cilandak, Jakarta Selatan.
/photo/2025/02/12/d910e9c1-d013-4417-9ef0-566e0c8b-20250212114328.jpeg)
Baca Juga: Mobil Mesin Turbo Tenaga Ngempos? Penyebabnya Bisa Dari Sini
PCV memiliki katup yang mengontrol vakum untuk mereduksi gas berlebih dari proses pembakaran mesin.
Jalur vakum PCV terhubung langsung dengan komponen turbo.
"Biasanya karena mesin kotor katupnya terganggu, jadi ada celah oli menguap ke dalam turbo," terang Andi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR