GridOto.com - Pantas laris manis di Jepang, Toyota Alphard termurah di sana ternyata harganya segini lho.
Yup, Toyota Alphard masih jadi salah satu mobil baru terlaris di Jepang berdasarkan ranking baru dari Japan Automobile Dealers Association (JADA) (6/2).
Mengisi ranking tiga terlaris di Januari 2025, Toyota Alphard sukses terjual sebanyak 9.866 unit.
Nah salah satu daya tarik utama dari Toyota Alphard adalah ia menggabungkan kemewahan, kenyamanan, dan harga yang relatif terjangkau.
Belum lagi di Jepang, Toyota Alphard juga memenuhi kebutuhan banyak konsumen termasuk konsumen lansia dan disabilitas lewat Welcab series.

Baca Juga: Diserang Mobil Listrik Cina, Segini Harga Terkini dan Penjualan Toyota Alphard di 2024
Perihal harga terjangkau, Toyota Alphard dijual mulai dari 5.100.000 yen atau setara dengan Rp 543,6 juta (kurs 1 yen = Rp 106,6).
Harga tersebut berlaku untuk Toyota Alphard varian termurah yaitu X yang meluncur bersama dengan Alphard PHEV.
Kalau dibandingkan dengan Alphard di Indonesia, Alphard di Jepang itu lebih murah sekitar Rp 882 juta.
Editor | : | Trybowo Laksono |