Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Matic 250 cc Ini Lebih Murah dari XMAX, Segini Harga 4 Varian QJMOTOR

Panji Nugraha - Selasa, 11 Februari 2025 | 23:45 WIB
Harga 4 varian QJMOTOR
Panji Nugraha/GridOto
Harga 4 varian QJMOTOR

GridOto.com - QJMOTOR telah resmi hadir di Indonesia mulai hari ini (11/02) dengan melakukan launching brand di Pos Bloc, Jakarta.

Hadirnya QJMOTOR di Indonesia menjadi salah satu pilihan menarik bagi bikers tanah air dengan berbagai macam varian yang mereka suguhkan.

Untuk permulaan, sebagai pembuka tahun 2025 ini, QJMOTOR menghadirkan empat varian motor yang cukup menarik.

Dimulai dari yang termurah, yaitu di kelas matic 250 cc yaitu QJMOTOR Fort 250 yang head to head dengan Yamaha XMAX Connected dan Honda Forza 250.

Untuk bertarung di kelas ini, QJMOTOR cukup baik dengan menseting harga Fort 250 lebih murah dari keduanya.

QJMOTOR FORT 250
Panji Nugraha/GridOto
QJMOTOR FORT 250

"Harga QJMOTOR Fort 250 ini dibanderol dengan harga Rp 49.990.000 on the road Jakarta," terang VP Branding & Marketing Communication QJMOTOR Indonesia, Budi Kurniawan saat prosesi launching.

Berbeda dengan kompetitornya, Fort 250 hadir dengan desain dek yang rata, yang dianggap punya keunggulan lebih.

"Dengan desain dek yang rata, bisa digunakan untuk menyimpan barang, serta memberikan ruang gerak yang lebih saat berkendara, sehingga lebih nyaman," ungkap Budi.

Motor ini dilengkapi dengan TCS & Dual Channel ABS, jok rendah, dan ergonomi yang cocok untuk pengendara Asia, serta mesin Single Cylinder 250 cc SOHC.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bagnaia Kembali Melempem di MotoGP Argentina 2025, Ini Masalahnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Iwan
Kamis, 13 Feb 2025 , 00:41
sekarang pasti lebih bagus
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa