GridOto.com - Sampai sekarang masih ada saja yang percaya dengan beberapa mitos ini ketika mengisi BBM d SPBU.
Contohnya seperti anjuran beli malam hari hingga goyang-goyangkan kendaraan.
Agar jelas, berikut 6 mitos saat isi BBM di SPBU beserta penjelasannya:
1. Isi BBM Dengan Nominal Ganjil
Banyak yang bicara, tujuannya supaya tidak dicurangi.
Nominal uang ganjil tersebut seperti Rp 11.000, Rp 21.000, Rp 51.000, Rp 57.000 dan seterusnya.
Terkait ini, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting pernah membantah informasi tersebut.
"Hal itu tidak benar. Kuantitas yang dikeluarkan sudah sesuai dengan nominal yang tercantum," ucap Irto dikutip dari Kompas.com.
Menurutnya, SPBU saat ini sudah terdigitalisasi dan setiap alat ukur sudah ditetapkan sesuai ketentuan harga BBM.
"Masyarakat tidak perlu khawatir untuk ketepatan kuantitas dan kualitas," imbuhnya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR