GridOto.com - Semua mobil harus dirawat dengan baik agar kondisi mesin tetap dalam keadaan baik.
Tarikan mobil yang bermasalah seperti ngempos pasti bikin jengkel.
Begitu juga pada mobil diesel yang bisa saja tarikan mesin jadi ngempos.
Tarikan yang ngempos pada mobil diesel bisa disebabkan dari beberapa hal seperti turbo yang rusak atau EGR yang mampat.
"Betul, mobil diesel sekarang sudah pakai turbo dan EGR," ucap Agus Woles, kepala mekanik bengkel X-Boost Station di Teluk Pucung, Bekasi.
/photo/2021/06/18/20210618_012441jpg-20210618012127.jpg)
Baca Juga: Baru Tahu, Ini Penyebab Paking Kepala Silinder Mesin Diesel Rusak
"Turbo mesin diesel juga bisa mengalami kerusakan seperti bilah turbin yang pecah sampai journal bearing yang oblak," jelasnya.
Hal tesebut bisa saja terjadi sehingga proses pemampatan udara menjadi tidak optimal.
Output tenaga mesin diesel juga akan terkoreksi akibat kerusakan tersebut.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR