Gridoto.com - Bukan menjadi hiasan atau pemanis, ternyata ada alasan penting MAKA Motors pasangkan LED di body motor listrik buatannya.
Setelah lama muncul spyshot-nya, akhirnya MAKA Motors meluncurkan motor listrik pertamanya yang dikasih nama Cavalry.
Dalam acara peluncuran yang dilangsungkan di Jakarta kemarin (15/1/2025), MAKA mengklaim kalau motor listrik buatannya bisa jalan sejauh 160 Km dalam sekali cas.
Motor ini juga punya banyak fitur yang menjadi andalan, termasuk LED yang ada di bagian tengah body motor.
Arief Fadillah selaku CO-Founder sekaligus CTO MAKA Motors memberikan penjelasan.
Baca Juga: Punya Jarak Tempuh Sampai 160 Km, Ini Fitur dan Spek MAKA Cavalry
"LED di body samping ini punya fungsi sebagai indikator daya baterai," ujarnya.
Menurutnya, indikator daya baterai berupa LED yang berukuran cukup besar ini penting ada di motor listrik.
Sebab akan memudahkan pemilik ketika melakukan pengisian daya baterai di motor listriknya.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |