GridOto.com - Merek pelumas asal Inggris yaitu Cuprum Motor Oil resmi hadir di Indonesia.
Untuk pasar Indonesia, Cuprum sudah diracik secara lokal oleh PT Cuprum Industries Indonesia (CCI) bekerjasama dengan PT Lumasindo Perkasa (PENZSTAR) untuk produksinya.
Kemudian Cuprum Motor Oil didistribusikan oleh PT Cuprum Performance Indonesia (CPI) dan pada hari Minggu (12/01) resmi meluncurkan serangkaian pelumas motor dengan segmentasi premium.
Pilihan olinya ada 10W 30 4T Scooter Sport, 10W40 4T Scooter, 2T Two Stroke, 10W40 4T Sport Classic, 10W40 4T Performance, 10W60 4T Enduro, 20W50 4T Cruiser.
Oli ini sudah mengantongi sertifikasi SAE, API, dan JASO.
Walapun baru pertama dilaunching, oli ini sudah menjalin kerjasama dengan Benelli, Royal Enfield, Scomadi, Royal Alloy hingga Italjet sebagai penyedia oli khusus motor yang mereka jual.
“Indonesia adalah pasar yang sangat menjanjikan bagi Cuprum Motor Oil. Indonesia berada di peringkat tiga besar pasar sepeda motor dunia, dengan lebih dari 120 juta unit terdaftar di jalanan,” ucap Nikita Novikov, Komisaris Utama PT CCI dalam sesi preskon.
/photo/2025/01/13/whatsapp-image-2025-01-12-at-22-20250113092812.jpeg)
“Untuk menghadirkan oli yang sesuai dengan kebutuhan motor di Indonesia, kami melakukan riset dan uji yang ketat selama 4 tahun," ujar Nabila Putri, selaku Director PT CPI.
Teknologi oli yang mereka hadirkan adalah Neol CuGlide, yaitu sistem pelumasan ion tembaga yang menghaluskan serta mengisi celah pada permukaan mesin.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR