GridOto.com - Buat yang ada waktu luang saat weekend nanti, kalian bisa lho cuci kolong mobil bekas kesayangan di rumah.
Nah, begini cara mudah cuci kolong mobil biar bersih kinclong.
Ya, kolong mobil menjadi bagian yang paling terekspos kotoran selama mobil dipakai.
Untuk sebagian pemilik mobil area kolong yang dibersihkan memberikan kenyamanan tersendiri.
"Disarankan pakai alat semprotan air tekanan tinggi karena karakter kotoran kolong mobil yang tebal dan pekat," buka Tommy.
Tommy ini pemilik workshop DressUp Auto Detailer, Bintaro Permai.
Hal ini dimaksudkan biar bisa bantu merontokan kotoran agar lebih mudah saat dibersihkan.
Atau juga bisa membantu membersihkan ke celah atau area yang sedikit sulit dijangkau.
Cairan pembersihnya kalian bisa menggunakan engine degreaser yang banyak dijual di toko online atau bengkel perawatan mobil.
"Engine degreaser punya sifat korosif tinggi, bisa mengangkat kotoran berkerak dan keras seperti tanah atau percikan aspal," ujar Tommy.
Selain engine degreaser, alternatif lain yang bisa kalian pakai dan mudah didapat adalah sabun colek.
Sifat korosif yang cukup tinggi dinilai bisa membantu merontokan noda membandel saat disikat.
"Kolong mobil kan tidak ada bagian cat yang sensitif, jadi lebih sedikit aman pakai cairan yang cukup keras," tutup Tommy.
Nah, begitulah cara mudah cuci kolong mobil biar bersih kinclong di rumah sendiri.
Baca Juga: Bikin Harga Jatuh, Ini Tandanya Mobil Bekas Incaran Ada Dempulnya
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR