GridOto.com - Mau motor baru dengan tampilan beda sendiri di jalanan? Siapa tahu bakal minat dengan Suzuki Burgman Street 125EX.
Secara desain, ia memiliki aura premium dari bodinya yang gambot, aksen bodi cokelat, sampai punya windshield khas motor touring.
Suzuki Burgman Street 125EX sendiri juga termasuk produk global yang dipasarkan di Eropa, sehingga punya kesan motor mahal.
Meski begitu, ia masih tergolong praktis karena punya dek rata sehingga pijakan kakinya luas dan bisa bisa digunakan untuk membawa barang bawaan.
Fitur utilitasnya juga tergolong baik, di bawah setang terdapat beberapa kompartemen penyimpanan, salah satunya dilengkapi USB outlet untuk pengisian daya gadget.
Bagasi yang berada di balik jok memiliki volume 21,5 liter, menyediakan ruang untuk menyimpan tas belanja, perlengkapan hujan, atau barang lainnya.
Soal performa, Suzuki Burgman Street 125EX menggendong mesin silinder tunggal SOHC pendingin udara berkubikasi 124 cc.
Punya rasio kompresi 10,3 : 1, mesin injeksi tersebut menghasilkan output tenaga 8,45 dk (6,3 kW) di 6.500 rpm dan torsi 10 Nm di 5.500 rpm.
Baca Juga: Saingi Suzuki Burgman Street 125EX, Ini Wujud Sporty SYM Jet14 2025
Mesin berteknologi Suzuki Eco Performance Alpha (SEP-α) ini memiliki fitur sistem idling stop bernama EASS (Engine Auto Stop-Start).
Ketika EASS aktif, mesin akan mati secara otomatis setelah berhenti selama 3 detik sehingga mengurangi konsumsi bbm ketika stasioner.
Fitur lainnya berupa Suzuki Easy Start System yang membuat proses starter mesinnya halus dan senyap.
Konsumen yang berminat motor matic ini bisa memilih tiga pilihan warna, terdiri dari Metallic Royal Bronze, Metallic Matte Platinum Silver, dan Metallic Matte Black.
Berdasarkan informasi di halaman pricelist suzuki.co.id, banderolnya berada di angka Rp 26.200.000.
Harga tersebut adalah On The Road Jakarta per Januari 2025 dan tidak mengikat, dapat berubah sewaktu-waktu.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR