GridOto.com - Harga mobil Mitsubishi untuk periode Januari 2025 telah dirilis.
Model-model Mitsubishi terpantau mengalami penyesuaian harga, bagi konsumen yang melakukan pembelian di awal tahun baru ini.
Salah satu model yang mengalami kenaikan harga adalah Mitsubishi Xpander.
Info tersebut GridOto.com peroleh dari data price list yang dibagikan dealer resmi Mitsubishi Sun Star Prima Motor Caman Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat.
"Awal tahun 2025 sudah berlaku harga baru ya," ujar Andrian Prambudhy, Senior Sales Advisor dealer Mitsubishi Sun Star Prima Motor Caman Kalimalang kepada GridOto.com, Kamis (2/1/2025).
Adapun harga Mitsubishi Xpander pada awal Januari 2025 ini dijual mulai Rp 266,3 juta hingga Rp 328 juta on the road (OTR) Jakarta.
Sedangkan pada Desember 2024, harga Xpander masih dijual mulai Rp 263,2 sampai Rp 324,5 juta OTR Jakarta.
Artinya terjadi kenaikan Rp 3,1 juta sampai Rp 3,5 juta untuk Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) ini.
Secara spesifikasi, rival Toyota Avanza ini dibekali mesin 1.499 cc 4 silinder MIVEC.
Baca Juga: Diobral Diskon, Harga Mitsubishi Xpander Jadi Segini di Pengujung 2024
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR