GridOto.com - Roller motor matic berbentuk bulat dengan berbagai ukuran tergantung jenis motor.
Semakin besar kubikasi mesin umumnya akan semakin besar juga bentuk roller.
Masalah yang sering sekali ditemui adalah roller jadi peang atau sudah enggak bulat.
Roller motor matic yang sudah terkikis ini pasti membuat laju motor enggak enak.
Alhasil kita harus mengganti roller dengan yang baru.
Baca Juga: Lebih Murah, Subtitusi Rantai Keteng Vario 125 Bisa Pakai Merek Ini
Ada beberapa motor yang mengalami roller peang dengan cepat.
"Roller kalau peang dengan cepat itu ada beberapa faktor, salah satunya adalah penutup rumah roller atau ramp plate yang sudah rusak," jelas Rully Manarullah pemilik bengkel R-Auto Works.
"Ramp plate atau biasa disebut tutup rumah roller ini sering kali tajam di bagian ujung sisinya," tambahnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR