Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Suzuki Jimny White Rhino Terbatas Bakal Jadi Incaran Kolektor?

Aries Aditya Putra - Selasa, 26 November 2024 | 10:00 WIB
Suzuki Jimny 5-door White Rhino Edition
Aries Aditya/GridOto.com
Suzuki Jimny 5-door White Rhino Edition

GridOto.com - Suzuki Jimny 5-door White Rhino Edition memang dijual secara terbatas, hanya 100 unit.

Dengan unit yang terbatas ini biasanya bakal jadi incaran kolektor, terlebih ini merupakan spesies yang cukup digemari di Indonesia. 

Sebetulnya versi terbatas Jimny ini dibangun dari basis Jimny 5-door yang sedikit ada tambahan.

Pertama dari warna, ini merupakan Jimny 5-door yang menggunakan White Rhino. 

Sebelumnya, Jimny 5-door hanya tersedia dengan warna Metallic Sizzling Red + Pearl Bluish Black, Kinetic Yellow + Pearl Bluish Black dan Metallic Chiffon Ivory + Pearl Bluish Black. 

Tampilan buritan Jimny 5-door White Rhino Edition
Aries Aditya/GridOto.com
Tampilan buritan Jimny 5-door White Rhino Edition

Baca Juga: Jangan Sampai Kehabisan, Jimny White Rhino Limited Sudah Laku Sebanyak Ini

Perbedaan berikutnya di mobil seharga Rp 495,1 juta ini ada pada aksesoris yang melekat.

Misalnya under garnish di bagian bumper depan, lalu juga side skirt warna serupa.

Masih di bagian samping, terdapat tambahan door visor buat pintu depan dan belakang serta tambahan door handle beraksen krom.

Di bagian buritan, terdapat cover ban cadangan bergambar Rhino.

Under garnish di Jimny White Rhino Edition
Aries Aditya/GridOto.com
Under garnish di Jimny White Rhino Edition

Selebihnya, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition ini tetap mempertahankan mesin K15B 1.500 cc dan hanya tersedia transmisi otomatis.

Tidak lupa sistem 4x4 AllGrip Pro tetap tersedia yang membuatnya lebih bertaji di medan off-road.

Wah siap-siap digoreng nih bekasnya.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Wujud Motor Bebek Sporty Edisi Spesial Yamaha, Konsumsi BBM Tembus 96 Km/Liter

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa