Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Tambah Adem Mesin, Pilihan Radiator Aftermarket Honda Vario 150

Ryan Fasha - Senin, 25 November 2024 | 17:30 WIB
Radiator aftermarket Honda Vario 150
Radiator aftermarket Honda Vario 150

GridOto.com - Radiator pada motor itu fungsinya menjaga suhu mesin dalam kadaan ideal.

Temperatur kerja ini harus dijaga agar dalam kondisi optimal.

Begitu juga pada Honda Vario 150 yang suhu mesinnya harus dijaga agar enggak overheat.

Banyak dari pemilik Honda Vario sudah melakukan bore-up sehingga meningkatkan temperatur mesin.

Oleh karena itu solusinya yakni mengganti radiator bawaan dengan produk aftermarket yang secara volume air radiator lebih banyak.

Radiator Honda PCX 150 pakai QTT dan selang Samco
Pictmothai
Radiator Honda PCX 150 pakai QTT dan selang Samco

Baca Juga: CVT Motor Matic Terendam Banjir, Pertama Wajib Lakukan Hal Ini

Dipasaran sudah banyak dijual radiator aftermarket untuk Honda Vario 150.

"Radiator aftermarket ini keunggulannya secara bahan aluminium yang cepat melepas panas dan daya tampung air radiator atau coolant lebih besar," buka Heru Mamen mekanik bengkel Bontot Jaya Motor (BJM).

Pilihan radiator Vario 150 ada QTT (Rp 1,45 juta), BRD (Rp 1,4 juta), BPro (Rp 1,35 juta), Vins (Rp 1,1 juta), dan Moto1 (Rp 1 juta).

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa