GridOto.com - Petaka diakibatkan truk diduga rem blong kembali terjadi.
Kali ini terjai di Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah (21/11/2024) sore.
Insiden yang diduga dipicu rem truk blong ini mengakibatkan dua orang meninggal dunia.
Selain itu sejumlah bangunan dan kendaraan rusak parah dalam kejadian ini.
Saksi mata sekaligus korban, Rendi Dimas Maulana, mengatakan, ia mendengar banyak klakson sebelum truk meluncur deras di turunan Silayur, Kelurahan Ngaliyan, lalu menghantam kendaraan dan bangunan.
"Kayaknya dari atas sudah oleng, soalnya tadi terdengar banyak klakson. Truk melaju kencang, lalu menabrak motor, mobil, dan warung di kiri jalan," ujarnya, Kamis.
Warung martabak milik Rendi terkena imbasnya.
"Warung saya ketabrak habis, tapi syukurnya kendaraan pribadi saya aman," ucapnya.
Baca Juga: Jual 18 Mobil Pikap dan Truk Rp 10 Jutaan, Kakak Beradik Jadi Rebutan 3 Polres
Ia juga bersyukur dirinya dan teman-temannya yang berada di warung, selamat dari kejadian tersebut.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR