GridOto.com - Aion Indonesia kembali hadir di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 dan memberi gebrakan.
Tepat pada Jum'at (22/11) pembukaan GJAW 2024, Aion Indonesia merilis mobil terbarunya yakni Aion V.
Sebelumnya Aion sudah memiliki varian Aion Y Plus, Aion ES, dan Hyptec HT.
Di Aion V ini sekaligus memperkenalkan logo baru.
"Kita di GJAW 2024 sekaligus memperkenalkan logo baru yakni Aion yang akan kita gunakan juga di Aion V ini," buka Andry Ciu, CEO Aion Indonesia.
Aion V ini merupakan global model dengan Aion emblem terbaru yang akan digunakan kedepannya.
Mobil terbaru Aion V ini bisa dibilang cukup unik karena secara desain terinspirasi dari Dinosaurus T-Rex.
"Desain terutama bagian depan itu terinspirasi dari Dinosaurus T-Rex yang kita sebut Visionary design," tambahnya.
Teknologi terbaru yang ada di Aion V ini sudah platform 3.0 yang dimana bisa memberikan ruang yang lebih luas namun mobil lebih ringan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR