GridOto.com - Papan penunjuk warna hijau kerap ditemui beberapa saat mendekati pintu keluar jalan tol.
Banyak di antaranya terdapat panel tambahan di bagian atas dengan tulisan "Keluar" dan ada angka 8 atau 16.
Sebagai contoh, di rambu penunjuk jalan Tol Pondok Aren-Serpong terdapat panel tambahan tulisan keluar dan angka 16.
Contoh lainnnya adalah rambu penunjuk jalan Tol Pondok Kelapa-Jatibening terdapat tulisan keluar dengan angka 8.
Nah, Sobat GridOto sudah tahu belum fungsi dan arti angka yang tercantum di panel tambahan rambu penunjuk jalan tol tersebut?
Dwimawan Heru, yang saat diwawancarai pada Desember 2021 lalu menjabat Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga memberikan jawabannya.
Menurutnya, angka di panel tambahan penunjuk jalan tol warna hijau tersebut mempunyai maksud khusus.
Fungsinya agar para pengemudi mengetahui di kilometer berapa mereka keluar dari ruas tol yang mereka lalui.
Baca Juga: Akhirnya Paham, Ini Perbedaan Papan Rambu Penunjuk Jalan Warna Hijau dan Biru
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR