Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Dekati Akar Rumput, Grebek Pasar Rame Tenteng GeAR, FreeGo dan Mio M3

Irsyaad W - Rabu, 20 November 2024 | 21:30 WIB
Yamaha Grebek Pasar Rame di Semarang, Jawa tengah, (15-17 November 2024)
YIMM
Yamaha Grebek Pasar Rame di Semarang, Jawa tengah, (15-17 November 2024)

GridOto.com - Yamaha mulai mendekati konsumen dari segmen keluarga maupun akar rumput.

Salah satunya menggelar event Yamaha Geber (Grebek Pasar Rame) di beberapa kota.

Dalam gelaran tersebut, fokus utamanya sodorkan line up matic 125 cc, mulai GeAR 125, FreeGo, Mio M3.

Event ini sendiri di awali secara serentak di Semarang dan Jember pada 15-17 November 2024, dan akan terus bergulir hingga Desember 2024 di berbagai kota, seperti Cirebon, Cianjur, Banyumas, Malang, Sidoarjo, & Nusa Tenggara Timur (NTT).

Event Yamaha Geber menjadi salah satu cara kami untuk dapat semakin dekat dengan seluruh konsumen, utamanya konsumen dari segmen keluarga maupun akar rumput.

"Kami menyadari konsumen Indonesia mayoritas menginginkan motor yang praktis, fungsional, dan juga ekonomis dalam mendukung berbagai kebutuhan," kata Rifki Maulana, manager PR & YRA PT Yamaha Indonesia Motor Mfg dari siaran resminya, (19/11/24).

"Oleh itu, pada event Yamaha Geber tak hanya menyajikan panggung hiburan rakyat, namun juga menawarkan dan menghadirkan Generasi 125, seperti FreeGo, GEAR 125 dan Mio M3," ucapnya.

Baca Juga: Minat Motor Yamaha Gear 125, Segini Harga Barunya Per November 2024

Pengunjung bertanya-tanya soal diskon di booth Yamaha Grebek Pasar Rame Semarang, (15-17/11/24)
YIMM
Pengunjung bertanya-tanya soal diskon di booth Yamaha Grebek Pasar Rame Semarang, (15-17/11/24)

Event perdana Yamaha Geber berlangsung meriah, dihadiri ratusan pengunjung maupun para pedagang yang berada di ADA Supermarket, Semarang, (16-17/11/24).

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jaga Antisipasi Kecelakaan, Segini Jarak Yang Aman Naik Mobil Saat Hujan Deras

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa