GridOto.com - Ratusan anggota Altis Indonesia Community (ALTIC) hadir di Hotel Grand Kanaya, Baturaden, untuk memeriahkan ulang tahun ke-13 komunitas tersebut.
Dengan kampanye “IT’S TIME FOR EVERYONE”, ALTIC merangkul semua lapisan masyarakat melalui imbauan keselamatan berkendara, termasuk "well-behaved driver" dan "left lane campaign".
Kampanye ini mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjadi pengemudi yang tertib serta menggunakan jalur jalan tol sesuai peruntukan, guna menciptakan budaya berkendara yang lebih aman dan nyaman.
Kegiatan yang diadakan pada 16 hingga 17 November 2024 ini menjadi momentum bagi 70mai untuk turut berkontribusi dengan menghadirkan inovasi dashcam untuk mendukung keamanan dan kenyamanan para peserta.
70mai menyediakan dashcam A510 untuk digunakan selama perjalanan menuju Baturaden, memastikan dokumentasi perjalanan sekaligus memberikan keamanan ekstra dengan fitur canggih seperti Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Selain itu, 70mai juga membagikan beberapa unit dashcam sebagai hadiah doorprize untuk para peserta yang beruntung, menambah antusiasme acara.
“Kami bangga dapat mendukung ALTIC dalam kampanye keselamatan berkendara melalui produk kami. Dashcam 70mai dirancang untuk memberikan perlindungan maksimal di jalan, membantu pengemudi lebih waspada, dan mendokumentasikan momen perjalanan dengan kualitas terbaik," ujar Deodato Esperanza, Marketing and PR Manager of 70mai Indonesia dalam keterangannya.
"Kehadiran kami di acara ini juga sejalan dengan misi kami untuk mendukung pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan terhubung.”
Baca Juga: Sambil Touring, Altis Indonesia Community Gelar Aksi Penghijauan
Selain itu, perayaan ulang tahun ke-13 ALTIC juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti CSR penanaman bibit pohon pinus di kawasan Baturaden, Jawa Tengah, dan santunan kepada Yayasan Yatim Piatu PYI Graha Raya - Bintaro.
Acara puncak pada malam harinya diisi dengan Gala Dinner yang penuh kehangatan, hiburan menarik, serta momen kebersamaan yang semakin mempererat hubungan antar anggota komunitas.
Grand Touring ALTIC 2024 yang menempuh perjalanan panjang sejauh 740 km pulang-pergi, dari Jakarta ke Baturaden, menjadi bukti komitmen ALTIC dalam menciptakan pengalaman berkesan dan kampanye positif.
Dengan dukungan 70mai, kegiatan ini semakin menggema sebagai simbol pentingnya keamanan berkendara untuk semua lapisan masyarakat.
Sekilas tentang 70mai, perusahaan yang didirikan pada tahun 2016 ini adalah perusahaan kecerdasan otomotif terkemuka yang mengkhususkan diri dalam kamera dasbor.
Hingga saat ini 70mai telah membangun eksistensi pada tingkat global dengan menjual 10 juta ke seluruh dunia meliputi lebih dari 100 negara di Eropa, Amerika Utara, dan Asia Tenggara.
Dengan visi untuk memberikan pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan terhubung baik di dalam maupun di luar jalan raya, 70mai berkomitmen untuk memimpin inovasi cerdas yang memudahkan setiap perjalanan.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR