Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ban Serep Toyota Calya Lenyap, CCTV Rekam Makhluk Berbaju Putih dan Sarung Merah

Irsyaad W - Senin, 18 November 2024 | 17:45 WIB
Toyota Calya yang menjadi korban pencurian ban serep di Jl Lembang RT 10/03, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Kukuh Kurniawan/TribunJatim.com
Toyota Calya yang menjadi korban pencurian ban serep di Jl Lembang RT 10/03, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur

GridOto.com - Ban serep Toyota Calya yang terparkir di Jl Lembang, RT10/03, Klojen, kota Malang, Jawa Timur lenyap.

CCTV di sekitar lokasi merekam, ada makhluk berbaju putih dan bersarung merah mengotak-atik ban serep Calya hitam tersebut.

Seorang warga, Yosephina Supranti (82) mengatakan, kejadian itu terjadi pada Sabtu, (9/11/24) dinihari lalu.

"Jadi, korban pemilik mobil itu atas nama Krisna (30) dan korban ini kontrak di sebelah tempat saya. Untuk kejadiannya, terjadi sekira pukul 03.00 WIB dinihari," ujarnya ditemui di lokasi, (17/11/24) melansir TribunJatim.com.

Saat kejadian, Yosephina mengaku sempat terbangun karena mendengar ada suara gaduh seperti orang sedang memperbaiki.

"Saya sempat terbangun dan sempat mengintip dari jendela kamar. Saya lihat ada orang, namun tidak curiga karena saya pikir korban sedang memperbaiki mobilnya,"

"Lalu pagi harinya sekitar pukul 06.00 WIB, korban ini memberitahu saya kalau ban serep yang ada di kolong mobilnya hilang dicuri," bebernya.

Baca Juga: Viral, Video Polisi Kejar Pencuri Ban Serep di Tol Cipali, Bak Adegan Film Aksi

Dirinya juga belum mengetahui secara pasti, apakah korban telah melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.

"Saya kurang tahu, apakah korban sudah melaporkannya ke polisi atau tidak," jujurnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa