GridOto.com - Menjadi juara MotoGP 2024, Jorge Martin berhasil mengulangi sejarah langka yang sempat ditorehkan Valentino Rossi.
Jorge Martin menjadi pembalap pertama yang berhasil menjadi juara di kelas premier Grand Prix bersama tim satelit, sejak terakhir dilakukan oleh Valentino Rossi 23 tahun silam.
Cerita Martin dan Rossi pun bisa dikatakan cukup mirip, karena mereka sama-sama membela tim satelit namun dengan rasa tim pabrikan saat menjadi juara MotoGP.
Pada 2001 silam, Rossi membela tim Nastro Azzurro Honda yang kala itu mendapat dukungan teknis maksimal dari pabrikan Jepang tersebut.
Bahkan legenda MotoGP itu secara langsung disponsori oleh Repsol YPF, yang kala itu sebenarnya juga menjadi sponsor tim pabrikan Honda.
Lalu berbeda dengan pembalap tim satelit lainnya, The Doctor juga diberikan perlengkapan teknis layaknya pembalap tim pabrikan Repsol Honda.
Ia mendapat Honda NSR500 dengan keunggulan yang sama persis dibanding Tohru Ukawa dan Alex Criville yang membela tim pabrikan, ditambah tambahan kru terbaik HRC kala itu.
Mirip dengan Jorge Martin yang memakai Ducati Desmosedici GP24 dan paket teknis terbaik, seperti Pecco Bagnaia dan Enea Bastianini.
Titel juara yang dicatatkan Martin dan Rossi sekaligus menjadi bukti, bahwa pembalap tim satelit pun bisa menjadi juara dunia di MotoGP.
Baca Juga: Sejarah Tercipta! Pramac Racing Jadi Tim Satelit Pertama yang Jadi Juara Tim MotoGP
Sayangnya baik Martin dan tim yang dibelanya, Pramac Racing, akan berpisah dari Ducati usai pesta juara MotoGP 2024 ini.
Martin akan membela tim Aprilia di MotoGP 2025, sedangkan Pramac Racing akan menjadi mitra baru Yamaha.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR